Tanggal 26 Februari 2011 lalu saya diundang untuk menghadiri Pesta Penulis 2011 sekaligus launching buku Antologi Puisi Penulis Lepas di Gedung Telkom Jakarta Barat. Kebetulan saya adalah salah satu penulis kontributor di Buku Antologi Puisi Penulis Lepas tsb. Buku Antologi Puisi Penulis Lepas ini ditulis oleh penyair-penyair seluruh Nusantara.
Pesta Penulis 2011 dihadiri lebih dari 100 peserta dan sejumlah utusan dari penerbit, media cetak plus online. Tokoh kepenulisan yang hadir menjadi pembicara adalah Ning Harmanto (penulis best seller buku-buku kesehatan),Ligwina Hananto (Perencana Keuangan & penulis buku Keuangan),Adhitya Mulya (penulis novel Jomblo) dan Ali Muakhir (penulis buku cerita anak yg super produktif ). Talkshow berlangsung sangat menarik sekali dimana tiap pembicara sharing mengenai proses kreatif menulisnya & berbagi tips pemasaran buku-buku mereka.
Launching buku Antologi Puisi Penulis Lepas digelar pada sore harinya. Saya didaulat untuk membawakan puisi saya yg berjudul "Manusia Faraday" oleh mas Epri Tsaqip koordinator proyek puisi ini. Sebenarnya saya itu tidak terlalu jago untuk urusan baca puisi, saya lebih senang menulis puisi. Kontributor Antologi Puisi Penulis Lepas yg juga turut membacakan karyanya adalah penyair Hasan Bisri BFC .Wah beliau sangat bagus penghayatannya dlm membawakan puisi beliau yg berjudul "Di Jabar Tsur". Ah, rasanya senang sekali bisa satu panggung dengan penyair senior. Selain saya dan mas Hasan Bisri BFC juga hadir kontributor lainnya yaitu mba Dina Octaviana,mba Mirna Sariningsih dan Mas Arfan Winasis.
Hari itu saya pulang dengan rasa sangat bahagia karena bisa bertemu banyak teman yang menyukai dunia tulis menulis dan juga mendapat teman baru disana. Terima kasih untuk panitia acara Pesta Penulis 2011,mas Jonru founder PenulisLepas.com dan mas Epri Tsaqip atas segala kerja kerasnya untuk mewujudkan acara ini.
Salam...,
ReplyDeletesukses ya buat bukunya...,
n.n